Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Hadiri Halalbihalal di UM, Wali Kota Malang Tekankan Pentingnya Menjaga Tali Silaturahmi

Sabtu, 26 April 2025 | April 26, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-27T03:11:59Z



Klojen (malangkota.go.id) – Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengajak seluruh elemen untuk terus menjaga kebersamaan dan semangat saling memaafkan. Hal ini disampaikannya saat menghadiri Halalbihalal Keluarga Besar Warga Nahdlatul Ulama Universitas Negeri Malang (UM) di Gedung Sasana Budaya UM Kota Malang, Sabtu (26/4/2025).

Dalam sambutannya, Wahyu menekankan pentingnya jalinan tali persaudaraan untuk memperkuat ukhuah islamiah antarwarga. “Senyampang masih dalam bulan Syawal dalam balutan tali persaudaraan itu pula, maka pada hari ini izinkan saya pribadi dan atas nama Pemerintah Kota Malang menyampaikan Minal Aidin wal Faizin, mohon maaf lahir dan batin,” ucap Wahyu.

Selain pesan tentang pentingnya mempererat tali persaudaraan, Wali Kota Malang juga menyampaikan komitmen Pemerintah Kota Malang mewujudkan visi ‘Malang Mbois Berkelas’. Wahyu mengatakan bahwa pencapaian tersebut membutuhkan dukungan dari seluruh elemen masyarakat, termasuk keluarga besar NU.


“Peran serta kita semua sangat penting untuk menciptakan atmosfer yang kondusif bagi tumbuh kembangnya nilai-nilai agama dan akhlak yang baik di masyarakat,” lanjutnya.

Wahyu juga menyampaikan apresiasinya atas kontribusi Universitas Negeri Malang dalam memajukan pendidikan di Kota Malang, serta berharap agar kolaborasi yang telah terjalin antara berbagai pihak ini selama ini semakin diperkuat.

Lebih lanjut Wahyu mengajak peserta untuk bersinergi dalam membangun kualitas diri dan organisasi demi memajukan Kota Malang. “Mari kita bersinergi dan berkolaborasi untuk mewujudkan kota yang lebih baik dan sejahtera,” pungkasnya.

Acara halalbihalal berlangsung khidmat dengan berbagai rangkaian kegiatan untuk mempererat silaturahmi yang diharapkan dapat terus memperkuat hubungan antarwarga dan berkontribusi pada pembangunan Kota Malang yang lebih maju. ( Vin )
×
Berita Terbaru Update