Kabupaten Jepara - Radar-nasioanal.net
Segenap jajaran pemerintah desa bersama badan permusyawaratan desa (BPD) melakukan kegiatan resik - resik area Makam Umum di desa Gerdu, Kecamatan Pecangaan, kabupaten Jepara. Hal itu untuk menindak lanjuti adanya kesemrawutan kabel atau bersih bersih pemotongan pohon di area Makam tersebut.
Dalam kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala desa Gerdu, Winaryo Wibowo, S. Kep., yang melibatkan badan permusyawaratan desa (BPD) setempat, serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas desa Gerdu. Senin (28/4/2025) pagi.
Menurut Kades Gerdu, Winaryo Wibowo mengatakan kegiatan tersebut dalam rangka untuk menjaga kebersihan area makam dan memangkas pohon pohon disekitaran makam, dikarenakan diatasnya pohon tersebut ada kabel yang semrawut. Dengan demikian sehingga diharapkan jika ada para peziarah makam bisa nyaman serta tidak membahayakan lagi bagi para pengunjung untuk kedepannya.
"Kondisi sebelum adanya pemangkasan pohon disekitar area makam, pohon tersebut cukup menjulang dan di atasnya ada kabel kabel yang berserakan alias semrawut, dikawatirkan akan bisa membahayakan para peziarah, maka kita ambil langkah dan melibatkan jajaran yang ada untuk bersihkan itu. Dengan langkah ini tentu sudah tidak membahayakan lagi bagi para peziarah, karena kondisi area makam saat ini sudah bersih". Ungkapnya.
(Yusron)